Seberapa dalam kamu tahu kalau Local Project dapat membantumu meraih karir impian? Sederet aktivitas di Local Project dapat meningkatkan soft skill kamu dan memperluas kesempatanmu untuk meraih karir impian! Local Project program yang memberikan kesempatan kepada pemuda untuk mengembangkan potensi yang berada pada dirinya, dikemas dalam program 4 minggu hybrid volunteer dengan bentuk sebuah proyek yang mendukung Sustainable Development Goals (SDGs). Program ini didesain unutk memberikan pengalaman kepada para pemuda untuk dapat menciptakan dampak di masyarakat dan memperkenalkan mereka pada konsep pengembangan kepemimpinan.

Tidak seperti proyek pada umumnya,  Local Project memfasilitasi banyak kegiatan berkualitas di dalam rangkaian agendanya. Agenda Forum Group Discussion (FGD) yang didampingi oleh expert mentor merupakan salah satunya. Agenda ini memberi kesempatan untukmu dapat berdiskusi bersama peserta lainnya dalam menyelesaikan studi kasus yang berkaitan dengan SDGs. Dilansir dari campuspedia.id, FGD saat ini telah banyak diterapkan pada perusahaan sebagai salah satu tahapan rekrutmen. Perusahaan tidak hanya mencari bibit yang unggul dalam bidang akademik saja, mereka juga mencari tenaga kerja yang memiliki ilmu bersosial serta dapat bekerja sama dengan tim. Berpartisipasi di Local Project dapat membantumu membiasakan diri pada kegiatan FGD sebagai persiapan karirmu yang cemerlang di masa depan.

 Cari tahu lebih banyak tentang FGD di sini! https://campuspedia.id/news/banyak-dijadikan-tahapan-rekrutmen-apa-itu-fgd/ (FGD MENJADI TAHAPAN REKRUTMEN DI PERUSAHAAN?)

Selain FGD, kamu juga akan mendapatkan banyak relasi internasional melalui salah satu agenda yang ada, yaitu International Networking. Agenda ini memberikan kesempatan untuk kamu berdiskusi dengan komunitas AIESEC di luar negeri supaya dapat memperoleh berbagi insight baru. Melalui pengalaman berdiskusi berbahasa inggris secara praktikal, kamu akan dapat melatih kemampuan berbahasa inggrismu sehingga dapat membuka peluang lebih besar untuk diterima di perusahaan multinasional yang diincar.

AIESEC in IPB memberi peluang emas untuk dapat mengasah potensi yang kamu miliki melalui 2 Local Project yang sedang berlangsung, Irigold dan juga Brights. Irigold merupakan program yang mengangkat tema SGD 12 dan 13 dengan ragam kegiatan berkualitas tentang lingkungan dan isu iklim. Sementara itu, Brights membawa berbagai kegiatan berkualitas yang berfokus pada SGD 4, yakni pendidikan. Melalui pembagian tema spesifik pada Local Project kali ini, akan mempermudah kamu untuk meningkatkan soft skill sesuai dengan minat isu pada tema yang diberikan.

Jangan lewatkan kesempatan emas untuk memupuk soft skill kamu sedini mungkin,  dan segera bergabung bersama kami di Local Project Irigold dan Brights yang diadakan oleh AIESEC in IPB melalui link di bawah ini!

http://linktr.ee/localproject_ipb (Daftar Sekarang)